Sejak dipegang si Edo, udah beberapa kali gw ganti tampilan.. Pertama kali gw inget bagian buntut gw diganti ke model tahun 2003 setelah sebelumnya lampu kotak gw dianggap terlalu jadul (padahal keren juga ya kalo dipikir2? retrooo..). Gw udah lupa kapan gw ganti buntut.. Mungkin saat awal-awal gw dipegang si Edo tahun 2005-2006.
Setelah itu, berhubung si Edo udah kesel gw kerjain dengan ban dalam bocor, kaki-kaki gw diganti pake velg racing palang 6. Sengaja si Edo pasangin ban tubeless supaya ga jadi langganan insinyur lulusan ITB (Institut Tambal Ban) deket rumah dia. Aki gw juga diganti sama yang tipe MF. Ini juga sekitar tahun 2005-2006.
Kemudian, sekitar tahun 2009 gw diimpor ke Bandar Lampung buat nemenin si Edo kerja. Sampai saat ini gw masih bareng dia di Bandar Lampung. Di sini, kaki-kaki gw sempet diupgrade pake sok upsidedown Aprilia yang dibeli murah oleh Edo secara online. Yah, sialnya ternyata as soknya udah rada baret jadinya olinya rembes trus meskipun udah diganti silnya. Nasib..
Saat ini gw lagi berganti tampilan setelah sekian tahun gw dibiarin aja sama pemilik gw. Keasikan sama mainan baru tuh dia, mobil Charmant buluk yang malah lebih tua lagi daripada gw. Untung aja si Edo masih inget sama gw. Akhirnya setelah si Charmant udah nyaris selesai, gw kebagian giliran dibikin lebih muda dan ganteng. Bukan hanya itu, mesin gw pun akan diubah injeksi.. Beruntung ya gw?
Berikut ini beberapa spek gw..
* P x L x T 1.990 x 742 x 1.035 mm
* Jarak sumbu roda 1.330 mm
* Jarak ke tanah terendah 145 mm
* Bobot 123 kg
* Sasis model berlian
* Rem depan hidrolik cakram, dobel piston
* Rem belakang teromol
* Sok belakang dobel dan bisa disetel
* Kapasitas tangki 13 liter
* 4-tak OHC, pendingin udara
* Piston Diameter x Langkah 63,5 x 62,2 mm
* Volume Silinder 196,9 cc
* Rasio Kompresi 9,0 : 1
* Tenaga Maks 16,4 PS / 8.500 RPM
* Torsi Maks 1,62 kgf.m / 6.500 RPM
* Kapasitas Oli 1 Liter
* Manual Kopling multiplat
* Transmisi 6 speed
* Pola perpindahan gigi 1-N-2-3-4-5-6
* Starter elektrik dan engkol
* Aki 12 V - 7 Ah
* Busi ND X 24 FS - U9 / NGK DP8 EA-9
* Pengapian sistem CDI-AC dan Magneto
* Jarak sumbu roda 1.330 mm
* Jarak ke tanah terendah 145 mm
* Bobot 123 kg
* Sasis model berlian
* Rem depan hidrolik cakram, dobel piston
* Rem belakang teromol
* Sok belakang dobel dan bisa disetel
* Kapasitas tangki 13 liter
* 4-tak OHC, pendingin udara
* Piston Diameter x Langkah 63,5 x 62,2 mm
* Volume Silinder 196,9 cc
* Rasio Kompresi 9,0 : 1
* Tenaga Maks 16,4 PS / 8.500 RPM
* Torsi Maks 1,62 kgf.m / 6.500 RPM
* Kapasitas Oli 1 Liter
* Manual Kopling multiplat
* Transmisi 6 speed
* Pola perpindahan gigi 1-N-2-3-4-5-6
* Starter elektrik dan engkol
* Aki 12 V - 7 Ah
* Busi ND X 24 FS - U9 / NGK DP8 EA-9
* Pengapian sistem CDI-AC dan Magneto
Tidak ada komentar:
Posting Komentar